Senin, 23 Juli 2012

Gunung Gawalise



Gunung Gawalise berada di barat kota Palu, kabupaten Donggala,Gunung Gawalise berpotensi sebagai obyek wisata alam dan budaya yang sangat menarik. Gunung Gawalise berjarak sekitar ± 34 kilometer dari kota Palu dan dapat ditempuh oleh kendaraan roda empat maupun roda dua memakan waktu sekitar ± 1 jam 30 menit. Di gunung Gawalise terdapat desa Dombu yang terletak di ketinggian dan berhawa sejuk. Desa lainnya adalah desa Matantimali, desa Panasibaja, desa Bolobia dan desa Rondingo.
Desa-desa ini didiami oleh suku Da'a. Suku Da'a merupakan sub-etnis suku Kaili yang mendiami daerah pegunungan. Di desa-desa ini dapat disaksikan atraksi sumpit yang diperagakan oleh warga setempat. Rumah di atas pohon masih ditemukan di desa Dombu sampai sekarang.
Di Gunung Gawalise dapat dilakukan hiking/trekking dengan rute-rute Wayu - Taipanggabe - Dombu - Wiyapore - Rondingo Kayumpia/Bolombia - Uemanje dalam waktu kurang dari 1 minggu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar