Gua Wareh adalah nama sebuah gua kecil yang terletak di kaki perbukitan Pegunungan Kapur Utara, tepatnya di Desa Kedumulyo Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Indonesia, sekitar 15 km arah selatan Kota Pati.
Meskipun hanya merupakan sebuah gua kecil dengan panjang tidak lebih dari 200 meter, namun gua ini mempunyai mitos yang lekat di mata penduduk sekitar. Selain itu, air yang mengalir dari dalam gua ini menjadi salah satu sumber air utama bagi desa setempat dan sekitarnya. Baik untuk kebutuhan sehari-hari maupun untuk mengairi sawah dan ladang.
Bahkan, hampir sebagian besar masyarakat desa menggunakan mulut gua dan sekitarnya sebagai tempat mandi umum. Selain sudah melekat menjadi tradisi, diyakini air yang keluar dari mulut gua ini mempunyai khasiat yang tidak sedikit. Karenanya, tua-muda, lelaki maupun perempuan bergantian mandi di mulut gua ini. Bahkan tidak jarang pengunjung dari luar daerah pun ikut mencobanya.
Meskipun hanya merupakan sebuah gua kecil dengan panjang tidak lebih dari 200 meter, namun gua ini mempunyai mitos yang lekat di mata penduduk sekitar. Selain itu, air yang mengalir dari dalam gua ini menjadi salah satu sumber air utama bagi desa setempat dan sekitarnya. Baik untuk kebutuhan sehari-hari maupun untuk mengairi sawah dan ladang.
Bahkan, hampir sebagian besar masyarakat desa menggunakan mulut gua dan sekitarnya sebagai tempat mandi umum. Selain sudah melekat menjadi tradisi, diyakini air yang keluar dari mulut gua ini mempunyai khasiat yang tidak sedikit. Karenanya, tua-muda, lelaki maupun perempuan bergantian mandi di mulut gua ini. Bahkan tidak jarang pengunjung dari luar daerah pun ikut mencobanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar